Ini Dia Yaris Eropa, Lebih Mewah dan Lega

Frankfurt – Jauh dari rumah, tak berarti membuat Toyota kehilangan momen di Frankfurt Motor Show. Di Frankurt Toyota memamerkan Toyota Yaris untuk benua biru.

Seperti dilansir autoevolution, Kamis (15/9/2011), mobil kompak yang imut itu akan memiliki 3 pilihan mesin, dua diantaranya merupakan mesin bensin dengan kapasitas bensin 1.000 cc VT-i dan 1.330 dual VVT-i. Sementara untuk mesin diesel cukup dahsyat yakni 1.400 cc D-4D.

Di 2012, Yaris versi hybrid juga akan segera muncul dengan menggunakan teknologi Hybrid Synergy Drive yang sudah dikenal pada mobil hybrid Toyota, mungkin dengan tambahan mesin 1.300 cc.

Dari sisi desain, Yaris terbaru mengadopsi desain yang sama dengan yang sebelumnya. Namun di dalamya interior lebih luas.

Kira-kira kapan Yaris terbaru datang ke Indonesia ya? Yang pasti PT Toyota-Astra Motor menuturkan desain Yaris untuk Indonesia beda dengan yang ada di Eropa dan Jepang. [Sumber : Detik OTO]

Yaris [Review]